Page Nav

HIDE

Ads Place

PSG Vs AS Monaco, Les Parisiens Juara Liga Perancis, Mbappe Hattrick

Paris Saint-Germain ( PSG) akhirnya mengunci gelar juara Ligue 1, atau kompetisi kasta teratas Liga Perancis, setelah mampu mengandaskan per...


Paris Saint-Germain ( PSG) akhirnya mengunci gelar juara Ligue 1, atau kompetisi kasta teratas Liga Perancis, setelah mampu mengandaskan perlawanan AS Monaco 3-1 dalam pertandingan yang berlangsung di Parc des Princes, Minggu (21/4/2019) atau Senin dini hari. 

Sebelum laga bergulir, sebenarnya PSG sudah resmi menjadi kampiun setelah Lille hanya bermain imbang tanpa gol dengan Toulouse. 

Penyerang PSG, Kylian Mbappe, menjadi bintang dalam pertandingan tersebut setelah mampu mencetak hattrick.

Gol pemain dari timnas Perancis itu dia ciptakan pada menit ke-15, menit ke-38, serta menit ke-56, sedangkan Monaco hanya mampu membalas lewat sepakan Aleksandr Golovin pada menit ke-80. 

Kembalinya Neymar juga menjadi tanda dalam pertandingan tersebut. Para pemain PSG menggunakan jersey dengan nama "Notre Dame", demi merayakan kesembuhan penyerang Brasil itu yang cedera sejak Januari. 

Dalam pertandingan tersebut, PSG menguasai jalannya pertandingan dengan ball possession 63 persen berbanding 37 persen.

Tim tuan rumah masih kalah dalam urusan jumlah tembakan dengan rasio 10 berbanding 15, tetapi dalam urusan tembakan tepat sasaran, mereka masih unggul dengan lima tembakan mengarah ke gawang, sedangkan Monaco hanya empat. 

PSG sekarang sudah memenangi gelar Liga Perancis enam kali dalam tujuh musim terakhir, dan Les Parisiens juga berpeluang meraih dua trofi domestik. 

Pasalnya, mereka akan tampil dalam final Piala Perancis dengan melawan Rennes, Minggu (28/4/2019).

Kuliah Beasiswa...?? Klik Disini

Gambar : Kompas.com
Sumber :  Kompas.com

Tidak ada komentar

Latest Articles